Deskripsi Buku
Buku yang berjudul Deep Learning: Teori, Contoh Perhitungan, dan Implementasi merupakan karya dari Dr. Eng. Novanto Yudistira, S.Kom., M.Sc. Buku ini digagas sebagai panduan bagi mahasiswa, akademisi, peneliti, maupun praktisi yang ingin mendalami algoritma Deep Learning mulai dari teori sampai praktiknya. Hal ini didasari pada kenyataan bahwa keilmuan Deep Learning ini relatif baru di dunia komputer dan analisa data, dimana penggunaan model yang besar serta data yang banyak lebih ditekankan pada topik ini. Untuk itu penulis merancang penyampaian materi sistematis mungkin dan mencakup seluruh metode terkini yang digunakan dalam pelatihan model yang menggunakan algoritma Deep Learning. Selain itu, pada setiap bab yang membahas metode dilengkapi dengan contoh perhitungan manual dan disertai program dengan memanfaatkan bahasa pemrograman Python dan library Pytorch. Konsep dan contoh perhitungan dihadirkan secara jelas disertai ilustrasi pendukung untuk semakin memahami proses bekerjanya algoritma Deep Learning.